4 Bahaya Jika Jarang Mengganti Oli Mobil, Bisa Merusak Mesin

Autotech23 Oli mobil memang menjadi salah satu komponen penting yang perlu kamu perhatikan dalam perawatan kendaraan sehari-hari. Mengganti oli mobil secara rutin menjadi bagian penting dalam perawatan kendaraan, namun sering kali justru kerap diabaikan oleh sebagian pemilik mobil, entah itu karena lupa atau pun malas.

Oli berperan dalam melumasi mesin menjaga performa kendaraan tetap optimal, serta mengurangi risiko gesekan yang mungkin terjadi. Namun, jika kamu justru jarang mengganti oli, maka ada berbagai masalah serius yang dapat terjadi pada mobil, sehingga bisa berujung pada risiko kerusakan yang cukup permanen di kemudian hari.

1. Mesin yang mudah mengalami overheating

Overheating memang menjadi resiko yang cukup sering terjadi apabila kamu sampai jarang dalam mengganti oli mesin secara reguler. Oli berfungsi untuk melumasi dan mendinginkan komponen mesin pada saat bekerja, sehingga hal ini akan membuat kondisi masih tetap dalam prima untuk menjalankan kendaraan.

SahabatQQ

DominoQQ

Domino99

Sayangnya jika oli jarang diganti, maka akan kehilangan viskositas dan kemampuan melumasi, sehingga membuat mesin jadi lebih cepat panas atau overheating. Mesin yang panas secara berlebihan tentunya dapat merusak berbagai komponen internal, serta memperpendek usia mesin secara keseluruhan. 

2. Kerusakan pada komponen mesin

Perlu dipahami bahwa mobil yang aman untuk dikendarai tentu harus memiliki kondisi mesin yang juga terjamin. Namun, jika kamu menggunakan oli yang sudah kotor atau terlalu lama digunakan, maka hal ini tidak akan mampu melindungi komponen mesin dengan baik, sehingga akan sangat rentan mengalami kerusakan.

Gesekan antar bagian logam dalam mesin tentunya bisa berkembang menjadi lebih besar, sehingga menimbulkan risiko keausan dan kerusakan permanen pada komponen mesin, seperti bagian silinder, katup, hingga piston. Hal yang seperti ini tentunya akan berujung pada biaya perbaikan yang sangat mahal, sehingga membuatmu jadi harus merogok kocek lebih dalam.

3. Pembentukan endapan lumpur

Sebagian dari mungkin tidak menyadari bahwa oli yang sudah terlalu lama digunakan ternyata akan mengumpulkan kotoran dan berubah tampilannya seperti lumpur. Hal ini tentunya bukan tanpa alasan karena oli tersebut telah menyaring berbagai komponen, sehingga membuatnya mengalami perubahan konsistensi yang ada.

Endapan lumpur bisa menyumbat saluran oli di dalam mesin, sehingga akibatnya mesin pun tidak dapat memeroleh pelumasan yang cukup. Jika dibiarkan tentu saja dapat mempercepat kerusakan dan memperburuk performa mobil, sehingga olinya harus mulai segera diganti dan jangan dibiarkan terlalu lama.

4 . Penurunan efisiensi bahan bakar

Setiap orang tentunya berharap agar bisa memeroleh bahan bakar yang aman dan ramah di kantong, namun sering kali penggunaan mobil akan memiliki pengonsumsian bahan bakar yang berbeda-beda. Hal ini tergantung pada frekuensi pemakaian hingga perbaikan yang kerap dilakukan sehari-hari.

Oli yang sudah tidak efektif biasanya akan membuat mesin jadi harus bekerja dengan lebih keras agar bisa berfungsi dengan normal tanpa masalah. Hal ini pada akhirnya akan berdampak pada penurunan efisiensi bahan bakar, sebab masih membutuhkan lebih banyak energi untuk bekerja. Mobil pun jadi lebih boros dalam biaya bahan bakar, khususnya jika kamu tidak segera mengganti oli tersebut dalam kondisi yang baru.

Mengganti oli secara rutin tentunya merupakan cara yang efektif dalam menjaga kinerja masih tetap optimal. Selain itu, mengganti oli bisa membantumu untuk meminimalisir resiko overheating hingga kerusakan komponen yang ada di dalamnya. Jangan sampai malas dalam mengganti oli mobil!Link alternatif : >>> SAHABATDIA.COM <<<

Comments